Kenapa Hemat dan Rajin Menabung Tidak Pangkal Kaya? Apa yang Salah?
Ternyata setelah diteliti lebih lanjut ada perbedaan antara orang yang mau kaya dan orang yang mau kurus (baca: lagi DIET). Apa bedanya?
Coba kita bahas satu persatu, pertama orang yang mau KURUS.
Orang tersebut harus mau mengurangi pemasukan (alias makannya ditahan-tahan) dan/atau menambah pengeluaran (olahraga, banyak bergerak, banyak berdiri).
Bagaimana dengan orang yang mau KAYA
tentu saja kebalikannya, mereka harus menambah pemasukan atau penghasilan (penghasilan aktif, penghasilan investasi serta penghasilan pasif atau passive income) dan/atau mengurangi pengeluaran (pengeluaran yang sifatnya konsumtif).
Pada intinya Anda harus menambah pengeluaran-pengeluaran untuk membeli produk-produk investasi dan produktif, contoh: menabung saham, membeli reksa dana, membeli logam mulia (jangan lupa cek harga emas hari ini secara berkala).
Pertanyaan mendasar, kenapa menabung tidak membuat kaya?
Jawabannya karena uang yang kita tabung di bank (bunga 1% per tahun) tidak dapat menahan laju penurunan nilai uang (atau kenaikan harga/inflasi) dan tentu saja uang yang Anda simpan akan termakan oleh biaya administrasi bulanan, yang biasanya malah lebih besar dari bunga tabungan itu sendiri.
Coba lihat data di bawah ini:
Melihat grafik diatas, kalau mau kaya carilah investasi yang hasilnya lebih tinggi dari pada inflasi. Tapi harus diingat hasil investasi bersih (setelah dipotong pajak, biaya administrasi dan biaya lain-lainnya).
Meskipun menabung di bank tidak membuat kaya, tetapi harus memiliki tabungan di bank
Seperti penjelasan di atas menabung di bank tidak akan membuat kaya karena bunganya 1% per tahun (belum dipotong pajak dan biaya-biaya), sedangkan kenaikan harga-harga barang di atas 2% per tahun.
Dana darurat itu harus ada dengan jumlah ideal, jangan sampai berlebih atau kekurangan. Dana darurat dapat ditempatkan di tabungan, deposito dan reksa dana pasar uang.
Cara Menabung Penghasilan Yang Benar Dan Cepat
Jenis tabungan yang perlu di ketahui ada 2 macam. Berikut jenis tabungan :
1. Tabungan masa kini
Jenis tabungan yang dibutuhkan di masa sekarang atau jarak pendek. Misal anda akan membeli sesuatu dengan jarak waktu tertentu. Anda bisa menyisihkan uang untuk kebutuhan membeli sesuatu. Jadi cara ini akan mempermudah Anda dalam menghindari kredit atau cicilan. Jadikan kebiasaan ini saat mempunyai target membeli sesuatu. Tabungan ini juga bisa di manfaatkan untuk kebutuhan urgent atau mendadak.
2. Tabungan masa depan
Jenis tabungan yang di persiapkan untuk kebutuhan masa depan atau sebagai asset. Iya tentunya Kita semua berharap di masa tua atau masa depan ekonomi Kita stabil. Maka di persiapkan tabungan demi masa depan. Anda bisa menabung propety, emas dll.
Tips agar bisa menabung setiap hari atau bulan kuncinya adalah menyisihkan. Sisihkan setiap hari uang Anda jangan sampai menabung dengan sisa uang yang ada. Ubah pola pikir menabung itu bukan sisa penghasilan. Jika patokan Anda adalah sisa uang bisa jadi Anda gagal untuk menabung karena uang sudah habis untuk belanja dan kebutuhan lainnya.
Menabung adalah faktor habit atau kebiasaan. Cara menabung yang baik untuk masa depan biasakan Anda untuk memyisihkan uang maka akan bisa. Dengan menabung Anda sudah investasi untuk kesejahteraan ekonomi di masa depan. Rumus menabung yang benar adalah menyisihkan 20% untuk menabung sedangkan 80% untuk kebutuhan lainya. Anda bisa mendata pengeluaran dan pemasukan untuk mensetting rumus menabung. Intinya 20% khusus tabungan yang lain bisa Anda kembangkan.
Sudah Siapkah Menabung dengan Benar?
Contoh yang banyak di lakukan sebagi berikut :
– 10 % Amal
– 20 % Menabung
– 30 % Kebutuhan
– 40 % Bisnis/aset
Silahkan explore untuk metode dari sisa 80 % ini. Ingat kebiasaan menabung walaupun kecil nominalnya kalo beberapa bulan atau tahun maka nilainya bukan lagi kecil. Terus stimulasi otak Anda untuk menabung seakan2 punya hutang yang harus di bayar jatuh temponya. Simpan uang Anda di tempat yang aman atau bisa di Bank atau yang lain.
Cara Menabung Penghasilan Yang Benar Dan Cepat kalau pendapatan Kita kecil ?
Sekecil apapun penghasilan Anda di pastikan bisa menyisihkan untuk menabung. Banyak yang sudah praktek mulai dari uang recehan dengan trik menabung di celengan galon bisa membeli motor hp dll. Biasa ilmu yang di pakai adalah the power of # ribu. Tanda pagar tersebut bisa di ganti dengan the power of 20 ribu, 10 ribu, 5 ribu, 1 ribu sampai 500 perak.
The Power of # ribu adalah salah satu cara untuk menabung berapapun penghasilan atau keuangan Anda. Ada yang menabung di dalam botol air mineral yang transparan. Fungsi transparan tersebut berfungsi menghindari penasaran jadi tidak akan membukanya seperti celengan plastik atau guci.
Cara Menabung Penghasilan Yang Benar Dan Cepat
Apakah Kita menabung hanya uang saja ?
Bisa iya bisa tidak. Cara Menabung Penghasilan Yang Benar Dan Cepat buat Anda yang baru belajar atau memulai menabung sebaiknya pakai uang saja. Beda halnya dengan Anda yang sudah terbiasa menabung memliki beberapa juta bisa menabung dalam bentuk lain. Instrumen tabungan apa yang bagus untuk tabungan ?
1. Surat berharga
Setelah tax amnesty Saat ini Saham atau surat berharga adalah instrumen terbaik yaitu menabung saham. Menabung di sini bukan berarti bermain saham. Dalam teori keuangan adalah uang yang bekerja untuk Anda. Yaitu uang menghasilkan uang yang berikutnya lagi. Jadi Anda tidak bekerja mencari uang biar uang yang bekerja untuk Anda. Anda bisa cek perusahaan yang terdfatar di OJK. Untuk layanan menabung saham silahkan cek informasi di yuk nabung saham klik di sini.
2. Emas
Emas adalah logam mulia yang bagus untuk menabung. Emas yang di gunakan untuk menabung itu emas batangan. Emas ini bisa Anda dapatkan dengan mudah di Pegadaian . Harga emas akan terus naik dan emas mudah di jual itu salah satunya. Kelebihan emas mudah di cairkan dengan cepat. Emas yang beredar di Indonesia banyak yang di produksi dari PT ANTAM.
3. Property
Propety adalah hal yang paling mudah yang di lakukan jika Anda mempunyai cukup uang. Harga property seperti rumah, ruko bahkan tanah harga jual tiap tahun melonjak tinggi. Ini sangat bagus untuk tabungan investasi masa depan. Kekurangan property tidak bisa di gunakan sewaktu jika membutuhkan.
Kesimpulan
Cara Menabung Penghasilan Yang Benar Dan Cepat adalah menyisikan uang tanpa mengurangi kebutuhan kehidupan pastikan 3 pokok (sandang, pangan, papan) di penuhi maka akan sesuai keinginan Anda di masa depan. Terus menabung dan invesatasi agar uang bekerja untuk Kita.