4. The Heirs
Premis from rags to riches memang sering muncul di drakor, tetapi kisah cinta antara Cha Eun Sang (Park Shin Hye) dengan Kim Tan (Lee Min Ho) sambil menghadapi seluk-beluk anak-anak chaebol digambarkan secara apik sehingga tidak membosankan untuk ditonton.
Adu akting para pemain, plot seru, dan side characters menarik membuat drakor ini memperoleh penghargaan seperti Best Actor, Best Couple Award, New Star Award, dan Ten Star Award di SBS Drama Awards 2013.
Bahkan, The Heirs berhasil mendapatkan rating tertinggi di angka 28,6%. Nggak salah menonton drakor yang satu ini, deh!
5. Descendants of the Sun
Saling menghargai dunia yang bertolak belakang antara militer dengan kedokteran menjadikan drakor ini cocok ditonton. Tidak hanya dari cerita, chemistry antara Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo) dengan Yoo Shi Jin (Song Joong Ki) yang ditambah akting luar biasa dari para pemain membuat drakor ini pantas mendapatkan berbagai penghargaan di BaekSang Art Awards 2016, APAN Star Awards 2016, Korea Drama Awards 2016, dan KBS Drama Awards 2016 dari berbagai kategori.
Tak hanya menyajikan romansa yang bikin baper dan kisah menyentuh hati, Descendants of The Sun pun mendapat perolehan rating dua digit nyaris di seluruh episode-nya.
Dari lima drakor romantis ini, drakor mana yang ingin Beauties tonton?