Database menjadi sebuah kebutuhan yang utama untuk setiap projek. Kita biasanya menyimpan, mengambil , menghapus ataupun memperbarui data yang ada di tabase baik dari aplikasi atau software yang kita buat. Hal ini akan menjadi cukup sulit ketika kita menginginkan untuk memperbarui dan menyimpan data secara realtime, seperti ketika kita menyimpan data, data harus tampil secara instan di dalam aplikasi.
Tapi jangan kawatir, hal update database secara realtime akan menjadi mudah setelah anda mengenal Firebase Realtime Database.
Firebase Realtime Database?
Berikut adalah definisi dari Firebase Raltime Database dari website Firebase:
Firebase Realtime Database is a cloud-hosted database that supports multiple platforms Android, iOS and Web. All the data is stored in JSON format and any changes in the data, reflects immediately by performing sync across all the platforms & devices. This allows us to build more flexible realtime apps easily with minimal effort.
Gampangnya, kita dapat menyebut Firebase Raltime Database sebagai jenis database yang yang berbasisi cloud, database ini akan berjalan di cloud (internet) dan dapat diakses dari berbagai macam platform seperti Android, iOS dan website secara bersamaan. Cukup buat database sekali dan daapt kita gunakan kapanpun , darimanapun menggunakan berbagai macam platform. Data yang disimpan disimpan berbentuk NoSQL database dalam format JSON. Yang paling menarik adalah setiap perubahan yang kita tuliskan ke database, akan langsung berpengaruh disemau device yang terkoneksi dengan database firebase tersebut.
Keuntungan menggunakan Firebase Realtime Database
Berikut beberapa keuntungan yang bisa didapatkan ketika memakai Fireabase Realtime Database.
- Realtime: Setiap data yang disimpan di Firebase Realtime Database akan tersinkronisasi secara realtime, jika ada perubahan nilai di database, perubahan tersebut akan langsung ditampilakn ke user secara instant tanpa ada delay.
- Large Accessibility: Dapat diakses dari berbagai macam platform seperti Android, iOS ataupun website. Jadi anda tidak perlu menulis kode yang sama untuk platform yang berbeda.
- Offline Mode: Keuntungan besar yang dimiliki Firebase Realtime Database. Jika anda tidak terkoneksi dengan internet dan anda melakukan perubahan, data di aplikasi akan tetap berubah data otomatis teriknronasi dengan firebase saat nanti anda online lagi. Jadi walaupun anda sedang tidak online, anda tidakakan merasakan perbedaan dan tetap bisa menggunakan aplikasi walau tidak terkoneksi dengan internet.
- No Application Server: Tidak butuh server aplikasi karena data diakses langsung dari mobile device.
- Control Access to Data: Setingan awalnya, tidak ada yang diijinkan melakukan perubahan data di Firebase Realtime Database, tapi anda bisa mengatur akses data semisal anda bisa mengubah siapa yang bisa mengakses data tersebut.