Selain rasanya yang manis dan menyegarkan, jambu biji merah mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan.
Bahkan, buah ini sering disebut sebagai “buah super” dan bisa dimakan apa adanya atau diolah menjadi berbagai produk olahan seperti jus buah dan selai.
Selain buahnya, daun jambu biji juga banyak dimanfaatkan untuk mengobati berbagai penyakit, mulai dari gangguan pencernaan hingga diabetes.
Nutrisi pada Buah Jambu Biji Merah Buah ini juga bisa Anda konsumsi langsung untuk camilan sehat sehari-hari. Terlepas dari cara Anda mengonsumsinya, baik buah jambu biji merah maupun putih mengandung komponen nutrisi yang baik untuk tubuh Anda.
Mengetahui kandungan nutrisi juga dapat membantu Anda dalam memenuhi kebutuhan nutrisi harian.
Selain nutrisi yang disebutkan di atas, buah jambu biji juga mengandung berbagai jenis vitamin seperti asam folat, vitamin B9, dan vitamin A.
Jus Jambu Biji Merah Segar dan Menyehatkan
Print RecipeIngredients
- 2 buah jambu biji merah
- 2 sdm gula pasir
- 1 gelas air
- 1 gelas es serut
- Susu kental manis putih (secukupnya)
Instructions
Kupas jambu biji kemudian potong kecil-kecil sesuai selera.
Masukkan jambu ke dalam blender, tambahkan es serut dan air putih.
Blender semua bahan hingga halus.
Tambahkan gula pasir dan susu secukupnya kemudian blender lagi.
Saring jus jambu yang telah halus, sajikan di gelas saji.
Tambahkan es batu di atasnya agar rasanya semakin segar dan melegakan dahaga.